Tuesday, 30 August 2016

3 Jenis Hair Grass Tanaman Karpet Rumput Aquascape


Hairgrass adalah tanaman rumput yang biasa digunakan untuk foreground. Foreground adalah tempat yang ada di dasar akuarium, dan merupakan bagian depan aquascape, sehingga mudah untuk dilihat dan berada di posisi paling bawah.

Hair grass merupakan tanaman yang tidak memerlukan co2 terlalu banyak. Tapi penggunaan co2 tambahan akan mempercepat pertumbuhan tanaman ini. Kondisi paling optimal untuk hairgrass adalah dilihat dari lampunya. lampu berperan penting dalam pertumbuhan tanaman karpet, semakin baik dan tinggi tanaman ini akan semakin cepat tumbuh. Kondisi yang dianjurkan cahaya adalah medium.

Hairgrass memiliki 3 jenis unik antara lain adalah

1. Hairgrass Dwarf, merupakan jenis hairgrass yang paling pendek dan biasa digunakan untuk tanaman karpet aquascape paling depan, tanaman ini cocok di berbagai ukuran tank. sehingga lebih banyak peminatnya
BUY HAIRGRASS
Bentuk dan Proses pemangkasan hairgras disini

2. Hairgrass Japan merupakan jenis hairgrass yang cukup panjang tetapi lebih pendek dari jeniss long, keunikan hairgrass japan berbeda dengan jenis hairgrass pada umumnya, mereka tumbuh menggunakan tunas, seperti tanaman crypto dan sagitaria. Dalam satu tunas biasanya berisi 3-9 daun. Tanaman hairgrass japan paling mudah beradaptasi di dalam tank. Kekurangan tanaman ini lebih cocok untuk background. Jika digunakan untuk foreground lebih cocok di tank dengan ukuran besar.
BUY HAIRGRASS JAPAN
Bentuk dan jenis hairgrass japan disini

3. Hairgrass long merupakan jenis hairgrass yang mirip dengan jenis pertama, kelebihan tanaman ini memiliki ukuran yang panjang. sehingga biasanya dipakai untuk bagian belakang foreground.
BUY HAIRGRASS LONG
Video hairgrass long disini


Jika anda merasa kesusahan dalam menanam hairgrass, anda perlu tahu kondisi optimal dalam akuarium berkisar, 70-83 Farenheit, dengan pH 6,5-7,5, Pencahayaan moderat ke tinggi, Perlu menggunakan banyak pupuk.

Subtrat walapun tidak terlalu penting, menjadi tambahan yang signifikan bagi kesuburan dan pertumbuhan tanaman. Semakin baik substrat yang digunakan akan berpengaruh dalam pertumbuhan tanaman hairgrass.

Penanaman hairgrass mirip dengan penanaman jenis lain. Anda harus membersihkan tanaman agar aquascape anda bersih dari lumpur atau apapun itu. Cara penanaman hairgrass.
a. mengambil tanaman dari pot
b. memisahkan rumpun menjadi potongan-potongan kecil
c. menggunakan pinset untuk menanam kira-kira 1/3
d. setelah beberapa hari perlu dilakukan pemupukan untuk merangsang pertumbuhan.
e. pastikan kondisi optimal untuk tanaman di umur 3-4 minggu di depan.

Langkah-langkah diatas dapat diganti dengan cara anda jika sudah mengetahui sifat tanaman secara pasti.
Pemangkasan tanaman akan di pengaruhi kondisi dari tanaman tersebut, jika anda menggunakan co2 dengan cahaya menengah dan konsisten pemupukan dipastikan tanaman akan mudah sekali tubuh tinggi setidaknya anda akan merasa dalam satu minggu ingin memangkas tanaman agar tetap pendek.

Related Posts

3 Jenis Hair Grass Tanaman Karpet Rumput Aquascape
4/ 5
Oleh